Magister Manajemen

Fakultas Ekonomi - Universitas Sanata Dharma

<< WEB FAKULTAS

BERITA

MM USD: Workshop Penggunaan Statistik dan Aplikasi SPSS untuk Penelitian dan Tesis
01 July 2015
MM USD: Workshop Penggunaan Statistik dan Aplikasi SPSS untuk Penelitian dan Tesis :: Magister Manajemen

Yogyakarta, 30 Juni 2015, Magister Manajemen Universitas Sanata Dharma mangadakan Workshop bertemakan “Penggunaan Statistik dan Aplikasi SPSS untuk Penelitian dan Tesis" yang berlangsung dari pukul 16 sd 21 WIB. Workshop terkait dengan statistik dan aplikasinya dalam penulisan tesis dan penelitian "secara benar" menjadi fokus Prodi MM USD. Banyak kasus statistik digunakan secara tidak benar dan keputusan yang diambil tentu saja juga tidak benar. Belajar statistik dan aplikasi SPSS secara benar menjadi salah satu cara memberikan kontribusi signifikan peran serta PT d mengatasi persoalan bangsa dan dunia usaha, demikian Kaprodi MM USD , T.Handono Eko Prabowo, MBA, Ph.D dalam memberikan pengantar dimulainya workshop.

Persoalan cukup mendasar yang paling sering dihadapi oleh peneliti ataupun para mahasiswa baik S1, S2 bahkan S3 adalah ketidakmampuan bagaimana merumuskan permasalahan yang akan diteliti secara benar, kemudian menentukan alat statistik yang tepat untuk menganalisisnya. Namun dalam prakteknya sangat sering terjadi adalah sebaliknya, mahasiswa memilih/menetapkan alat statistik dulu baru mengkaitkan untuk mengatasi masalah. Permasalahan lain terkait mahasiswa sepertinya hanya mengenal statistik parametrik semata, seperti regresi linier dan berganda, korelasi, SEM dan berbagai uji parametrik, walaupun banyak sekali alat analisis stratistik non parametrik yang bisa digunakan untuk menganalis permasalahan "lebih tepat", demikian Bapak Ir. Ign. Aris Dwiatmoko, M.Sc sebagai narasumber.

Acara workshop yang berlangsung menarik diikuti oleh 45 mahasiswa MM USD, S1 dan S2  mahasiswa baik S1 dan S2. Workshop yang diselenggarakan di Ruang Video Conference MM USD - Realino dengan moderator Dr. Fransisca Ninik Yudianti, M.Acc. Dalam workshop tersebut, beliau memberikan tips-tips seputar Penggunaan Statistik dan Aplikasi SPSS di dalam sebuah penelitian dan penulisan tesis. Workshop tersebut terbagi menjadi 3 sesi, yakni Pengenalan Statistik secara Umum, Penjelasan dan Pendalaman Statistik Parametik dan Non-Parametik, serta Aplikasi SPSS dan Interpretasi. Bapak Ir. Ignatius Aris Dwiatmoko, M.Sc atau yang kerap disapa Bapak Aris memberikan beberapa file yang sangat bermanfaat terkait penggunaan Statistik dan Aplikasi SPSS. Beliau memberikan penjelasan menarik seputar penghitungan statistik secara umum,misalnya quick count di Indonesia kenapa hasil beda antar lembaga quick count. 

Secara umum, Bapak Aris memberikan filosofi penggunaan statistik dan pengertian statistik secara mendetail. Tujuan adanya analisis statistik adalah sebagai sarana untuk mengenali sebuah “kebenaran” melalui kuantifikasi fakta-fakta serta sebagai sarana untuk memahami gejala-gejala secara lebih baik. Ditengah-tengah workshop tersebut, panitia memberikan kesempatan kepada peserta workshop yang menjalankan ibadah puasa untuk berbuka bersama. Antusias peserta dalam workshop tersebut terbilang sangat tinggi dengan adanya beberapa pertanyaan dan sanggahan kritis dari peserta baik dosen maupun mahasiswa S1/S2. Setelah mengikuti workshop tersebut, peserta mengaku dapat lebih mengerti dan memahami Penggunaan Statistik dan Aplikasi SPSS khususnya di dalam penelitian dan tesis. Pada akhir acara, Kepala Program Studi Magister Manajemen memberikan sertifikat kepada Narasumber, Moderator dan Peserta Workshop. 

(ELga)

hal. 1  ...  22  23  24  25  
© 2024 - Magister Manajemen - Fakultas Ekonomi - Universitas Sanata Dharma Yogyakarta