Magister Manajemen

Fakultas Ekonomi - Universitas Sanata Dharma

<< WEB FAKULTAS

BERITA

MM USD: DIAN WIKANTO, SP - TCS COLOMBO PLAN SCHOOLARSHIP DAN MASA DEPAN DUNIA PERTANIAN INDONESIA
23 November 2015
MM USD: DIAN WIKANTO, SP -  TCS COLOMBO PLAN  SCHOOLARSHIP DAN MASA DEPAN DUNIA PERTANIAN INDONESIA :: Magister Manajemen
Dian Wikanto, SP atau sering dipanggil Pak Dian merupakan mahasiswa Magister Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Sanata Dharma Angkatan V, suatu kesempatan yang menarik dan inspiratif bagi reporter MM USD baru-baru ini berhasil memperoleh sharing dari Pak Dian terkait pengalaman kerja, studi S2 di MM USD, kesempatan memperoleh TCS Colombo Plan Schoolarship (India), dan rencana pasca studinya.

Pak Dian dalam kesehariannya bekerja di sebuah perusahaan perkebunan perindustrian dan konsultasi - PT. PAGILARAN.  Di perusahaan ini ia bekerja pada bagian Litbang dan saat yang sama ia ditugaskan sebagai Pengelola Unit Bisnis Agrowisata di kawasan Perkebunan Teh dilingkungan Unit Produksi Pagilaran. PT. Pagilaran mempunyai 5 Pabrik Pengolahan Teh dan 1  pabrik khusus Blending Unit, dan Perkebunan seluas 1115 Ha di Kabupaten Batang. PT. Pagilaran juga memiliki perkebunan Kakao seluas 600 ha di Kab. Batang (Pantura) Jawa Tengah. Selain menjadi Pengelola Agrowisata, Pak Dian setiap hari juga (sebagai personel Litbang) harus berkutat sebagaimana menjadi “dokter” untuk solusi optimalisasi business process pada unit-unit yang perlu “dioptimalkan kinerjanya”. Jika ada unit dan bagian yang “kurang fit” maka Litbang akan turun tangan untuk mengatasi problem tersebut dengan mengkaji solusi dan merekomendasikannya kepada Board of Director. Hal yang menyangkut pengembangan juga menjadi fokus pekerjaan sehari-harinya. Sebagai contoh saat ini Pak Dian sebagai Wakil Ketua pengembangan dan implementasi  Enterprise Resources Planning (ERP) berupa software multi departments dan multi branches yang online realtime dilingkungan PT. PAGILARAN. Dalam konteks Teknologi Informasi ini Dian beruntung sekali ia mendapatkan TCS Colombo Plan Schoolarship dari Pemerintah India. Ia akan menempuh Short Semester Courses selama 3 bulan di Coonoor, India (Desember 2015 – Feb 2016) untuk mendapatkan Advanced Certificate Course in Computer Applications for Plantation. Beasiswa ini atas rekomendasi perusahaan PT. PAGILARAN dan Asosiasi Teh Indonesia kepada Pemerintah India.

Teknologi Informasi merupakan hobbynya. Sejak lulus S1 dari Jurusan Tanah, Fakultas Pertanian UGM, ia berkerja di perusahaan teknologi informasi hingga Level Product Manager di Jakarta dan kemudian pindah perusahaan sebagai Business Development Manager untuk mengembangkan bisnis di bidang infrastruktur telekomunikasi sebagai Tower Provider. “Idealisme saya dari dulu adalah bagaimana membuat dunia pertanian menerapkan manajemen modern yang berbasis teknologi informasi yang canggih. Pikiran yang sebenarnya sangat sederhana tentang bagaimana ke depan bisa mengkombinasikan sektor Pangan, Manajemen Modern dan Teknologi Informasi”, demikian ujarnya. Lebih lanjut ia mengatakan: “Alangkah indahnya jika pelaku pertanian di Indonesia sangat akrab dengan teknologi informasi dengan manajemen yang modern bisa masuk menjadi pemain sentral dalam bisnis pertanian di dunia”. Ide-ide tentang hal menyangkut pengembangan inilah yang selalu ingin diwujudkan supaya Indonesia yang berbasis Agraris Maritim ini maju dan mampu menjadi bangsa yang kuat dikarenakan pijakan agraris maritimnya juga kuat.

Masa depan dunia akan fokus masa depan pangan, teknologi informasi, dan penerapan manajemen yang handal. Latar belakang studinya:  S-1 Pertanian UGM, S-2 Magister Manajemen Universitas Sanata Dharma dan pengalaman profesional di teknologi informasi tentu sangat berguna untuk perkembangan karier profesionalnya lebih lanjut. “Dengan memperoleh Short Semester Schoolarship di bidang  IT di India yang melahirkan CEO Google, CEO Adobe, CEO Oracle, CEO Microsoft, CEO Nokia Communications, semoga saya bisa mempelajari dan menerapkan untuk Indonesia cara berpikir dan bersikap mereka yang sangat maju di bidang teknologi informasi” demikian Dian mengakiri sharingnya. (Sekr. MM USD)

<<<  kembali
hal. 1  ...  20  21  22  23  24  ... 25
© 2024 - Magister Manajemen - Fakultas Ekonomi - Universitas Sanata Dharma Yogyakarta