USD Akreditasi A English Version Alumni Email USD

Perayaan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020: “Keluarga Sanata Dharma Menjadi Sahabat bagi Semua”

diupdate: 4 tahun yang lalu




Minggu (5/1) Keluarga Besar Sanata Dharma berkumpul bersama untuk merayakan  Natal 2019 dan Tahun Baru 2020. Acara ini bertempat di Kampus III Universitas Sanata Dharma (USD) dari pukul 08.00-12.30 WIB. Perayaan Natal ini dihadiri oleh Keluarga Besar Sanata Dharma yang meliputi Pengurus dan Pegawai Yayasan Sanata Dharma (YSD), Pegawai Universitas Sanata Dharma (USD), Pegawai Politeknik Mekatronika Sanata Dharma (PMSD), Pegawai Purnakarya. Semua hadir bersama dengan keluarga masing-masing.

Acara Perayaan Natal diawali dengan Ekaristi yang dipimpin oleh 3 pastor yaitu Romo Benedictus Hari Juliawan, SJ; Romo Paulus Bambang Irawan, SJ; dan Eko Budi Santoso, SJ.  Dalam Ekaristi ditampilkan fragmen yang dibawakan oleh Mahasiswa USD dengan judul “Sanata Dharma Menjadi Sahabat bagi Semua”. Fragmen tersebut membawa kita untuk merenungkan bagaimana dalam lingkungan lembaga pendidikan, kita masih bisa saling menghargai satu sama lain sebagai sahabat bahkan keluarga walaupun dalam perbedaan.

Setelah Ekaristi, acara dilanjutkan dengan sambutan-sambutan oleh Direktur PMSD, Rektor USD, dan Ketua Yayasan Sanata Dharma. Sambutan pertama oleh Direktur PMSD Bapak Eko Aris Budi Cahyono, S.T., M.Eng. yang menyampaikan bahwa dengan adanya acara ini kita semakin mengenal satu sama lain sebagai keluarga Sanata Dharma. Sambutan selanjutnya disampaikan oleh Bapak Johanes Eka Priyatma, M.Sc., Ph.D selaku Rektor USD. Beliau  menyampaikan harapan kepada seluruh hadirin agar di Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 ini, seluruh keluarga Sanata Dharma semakin mempunyai semangat dan antusias dan kepercayaan diri. “Dengan adanya perayaan natal ini semoga hubungan relasi dan kekerabatan antara kita tidak berhenti secara fungsional di kampus tetapi hubungan ini terus berlanjut ke hubungan persaudaraan dan persahabatan menjadi satu keluarga. Bisa menikmati kekeluargaan di kampus ini bersama keluarga masing-masing dan saling mengenal satu sama lain. Dengan demikian USD menjadi lembaga yang memberikan semangat kekeluargaan di dalamnya. Selamat natal dan Tahun baru 2020. Tuhan memberkati.” demikian sambutan penutup dari Rektor USD. Sambutan terakhir disampaikan oleh Romo Albertus Budi Susanto, S.J. Ph.D. selaku Ketua Yayasan Sanata Dharma. Romo Budi menyapa dan mengucapkan selamat Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 kepada seluruh hadirin. ”Selamat bergembira, Tuhan memberkati.” tuturnya.

Setelah acara sambutan selesai, acara dilanjutkan dengan persembahan Drama Natal 2019 dengan tema “Memberikan Diri Bagi Orang Lain dan Menjadi Sahabat Bagi Semua”, Modern Dance yang dibawakan oleh anak-anak dari dosen dan karyawan Yayasan Sanata Dharma. Lalu penampilan Band dari Keluarga Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP). Kemudian penampilan Jingle dari Campus Ministry USD yang mengajak seluruh anak-anak, dosen, dan karyawan untuk menari bersama, dilanjutkan dengan pembagian bingkisan bagi seluruh anak-anak. Acara diakhiri dengan santap siang bersama.

(CFAASK & PIJL)

  kembali