<< WEB USD

BERITA KEGIATAN

Tesis - Studi Pada Pedagang Besar Farmasi dan Rumah Sakit Di Yogyakarta - antar Vithe Lulus MM USD
Magister Manajemen | 39 13 July 2017
Tesis - Studi Pada Pedagang Besar Farmasi dan Rumah Sakit Di Yogyakarta - antar Vithe Lulus MM USD :: Magister Manajemen
Magister Manajemen USD News  - Hari Rabu, 12 Juli 2017 merupakan hari yang paling membahagiakan dan mendebarkan bagi Viviane Theresia, mahasiswi Magister Manajemen USD yang menempuh kuliah di MM USD selama kurang lebih 2 tahun ini. Hari yang ditunggu ini ialah hari di mana Vithe sapaan akrabnya akan mempresentasikan tugas akhirnya berupa tesis yang berjudul “Pengaruh Aktivitas Pelatihan Terhadap Kualitas Layanan yang Dimediasi Oleh Transfer Pelatihan: Studi Pada Pedagang Besar Farmasi dan Rumah Sakit Di Yogyakarta”. Sebagai lulusan S1 Farmasi dan bekerja di pedagang besar farmasi, alasan saudari Vithe mengangkat judul tesis ini karena ia ingin meneliti penelitian yang dibuat oleh Dinas Kesehatan Yogyakarta buat para apoteker yang harus diterapkan di tempat kerja, dimana pelatihan ini menekankan pada penambahan skill bagi pada apotekernya.

Sidang yang berlangsung di ruang VC (Video Conference) MM USD, pukul 09.00-10.30 WIB berjalan lancar dan disambut dengan senyuman hangat oleh para Dosen penguji. Adapun Dosen penguji pada sidang ini ialah Drs. T.Handono Eko Prabowo, MBA, Ph.D selaku Kaprodi MM, Dr. Lukas Purwoto, M.Si sebagai dosen pembimbing dan Dr. Caecilia Wahyu Estining Rahayu, M.Si. Ketiga Dosen penguji mengajukan pertanyaan-pertanyaan yang terkait dengan hasil penelitian/tesis dan dijawab Vithe dengan mantap dan lancar.

Kurang lebih selama 1,5 jam ujian tesis berlangsung dan akhirnya Viviane Theresia dinyatakan lulus dengan nilai yang memuaskan. Proficiat untuk Vithe atas gelar barunya semoga ilmu yang didapat selama berdinamika di MM USD dapat diterapkan dalam kerja nyata.

lihat berita Magister Manajemen lainnya>>
hal. 1  

Kontak Kami

Sekretariat FE USD
Universitas Sanata Dharma,
Jl. Affandi, Mrican, Caturtunggal, Maguwoharjo, Depok, Sleman, DIY 55281
E-mail: fe@usd.ac.id
Telp: (0274) 513301 ex 1309
WA: 081328666553